_

NASI GORENG DAGING SAPI SPECIAL

_ Bahan dan Bumbu:

1 piring nasi putih
200 gram daging sapi, potong kotak agak tipis
beberapa sosis atau bakso , potong kecil2 (saya pake bakso)
3 siung bawang merah, cincang kasar
2 siung bawang putih, cincang kasar
3 buah cabai merah kriting, cincang
saus tomat
1 buah telur, kocok lepas
sawi hijau potong2
kol 5cm, potong korek api
1/2 sdm kecap manis
3/4 sdt garam
penyedap rasa
1/4 sdt lada/merica bubuk
minyak untuk menumis ~

_ Cara Membuat:

Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting. sebelum bawang matang masukan juga daging sapi, aduk dan masak hingga warna daging berubah. Setelah itu sisihkan tumisan dipinggir wajan, lalu goreng telur dan sosis/baso, aduk hingga telurnya berbutir.
Kemudian masukan nasi aduk hingga rata.
Terakhir tambahkan sawi hijau,potongan kol, saus tomat, kecap manis, merica, penyedap rasa dan garam. Aduk hingga rata dan nasi matang.
Sajikan nasi goreng daging sapi bersama dengan emping goreng atau kerupuk.

#nasigoreng #nasigorengspecial #nasigorengdagingsapi